Laman

Jumat, 07 Juli 2017

Pengertian dan Kegunaan Delphi 7

Pengertian Delphi

Delphi adalah salah satu bahasa pemrograman (development language) yang digunakan untuk merancang suatu aplikasi program. Delphi termasuk dalam pemrograman bahasa tinggi. Maksudnya adalah perintah-perintah programnya menggunakan bahasa yang mudah dipahami oleh manusia. Terlebih Delphi merupakan generasi penerus dari turbo pascal. Karena dari sebagian sintak yang digunakan dalam pemrograman Delphi, sama dengan sintak yang terdapat dalam bahasa pascal. Pemrograman Delphi dirancang untuk beroperasi dibawah sistem operasi windows.
Delphi juga termasuk salah satu pemrograman yang menggunakan konsep berorientasi objek (OOP), yaitu pemrograman dengan membantu sebuah aplikasi yang mendekati dunia yang sesungguhnya. Dilihat dari keunggulannya program Delphi mempunyai beberapa keunggulan yaitu kualitas, produktivitas, pengembangan perangkat lunak, kecepatan kompiler, pola desain yang menarik dan diperkuat dengan bahasa pemrograman yang terstruktur dalam struktur bahasa pemrogramanpascal. Sehingga lebih mudah jika kita sebelumnya belajar serta memahami bahasapascal. Untuk versi terkini dari Delphi adalah versi 7 dilengkapi dengan fitur .net dengan tambahan file XML.

Kegunaan Delphi

Adapun kegunaan dari pemrograman Delphi ini adalah:

Untuk membuat suatu aplikasi windows
Untuk merancang program aplikasi berbasis grafis
Untuk membuat program yang berbasis jaringan (client/server)
Untuk merancang program aplikasi .Net (berbasis internet)

Dalam pemrograman Delphi terdapat beberapa file yang dibentuk pada saat membangun sebuah program aplikasi. Adapun file-file penyusun projek yang terdapat pada program Delphi yaitu sebagai berikut:
1. File project (.D pr) dan file unit (.P as)
Sebuah program Delphi terbangun dari modul-modul  source code yang disebut dengan unit. Delphi menggunakan sebuah file projek (.D pr  ) untuk menyimpan program utama. File sumber untuk unit biasanya berisi sebagian besar kode di dalam aplikasi, file ini ditandai dengan ekstensi (.P as ).
2. File Form (. Dfm )
File  form yaitu file biner yang dibuat oleh Delphi untuk menyimpan informasi yang berkaitan dengan form.
3. File Resource (. Res )
File  resource merupakan file biner yang berisi sebuah ikon yang digunakan oleh project. File ini secara terus menerus di-update atau diubah oleh Delphi sehingga file ini tidak bisa diubah oleh pemakai.
4. File Project Options (. Dof ) dan File Desktop Settings (. Ds k)
File project options merupakan file yang berisi options-options dari suatu project yang dinyatakan melalui perintah  Options dari menu  Project. Sedangkan file desktop  setting berisi  option-option yang dinyatakan melalui perintah Environment Options dari menu Tools. Perbedaan diantara kedua jenis file tersebut adalah bahwa file project options dimiliki oleh setiap project sedangkan file desktop setting dipakai untuk lingkungan Delphi.Apabila ada kerusakan pada kedua jenis file tersebut dapat mengganggu proses kompilasi.
5. File Backup (.~d p, . ~d f, . ~p a)
File-file dengan ekstensi di atas merupakan file backup dari suatu project, form serta unit. Ketiga jenis file tersebut akan terbentuk pada saat proses penyimpanan untuk yang kedua kalinya.  Karena ketiga file tersebut berjenis  backup (cadangan) maka ketiga jenis file tersebut berisi salinan terakhir dari file-file utama sebelum disimpan lebih lanjut.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar